Blog
MALHIKDUA IKUTI WORKSHOP LEADERSHIP DARI PAC IPNU & IPPNU
- Januari 18, 2024
- Posted by: Redaksi
- Category: Sekolah
Penulis : Achmad Zidni Riziq | Fotografer : ZikoFotografer | Editor : Isnan Chodri
BENDA, WartaM2Net-Sebanyak 6 siswa delegasi MA Al-Hikmah 2 ikuti workshop leadership atau seminar kepemimpinan pada Senin (11/12/2023).
Acara yang diselenggarakan oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU dan IPPNU Kecamatan Sirampog itu bertempat di aula kantor Kecamatan Sirampog. MA Al-Hikmah 2 mengirimkan 3 siswa laki-laki dan 3 siswa perempuan sebagai delegasinya yang merupakan anggota OSIS.
Tidak hanya IPNU dan IPPNU saja, acara tersebut juga dihadiri oleh Ikatan Pemuda Muhammadiyah (IPM) Sirampog dan Camat Sirampog yang diwakili oleh sekertarisnya, selaku pemateri.
“Acara ini diikuti oleh kurang lebih 40 sekolah dan madrasah yang berada di Kecamatan Sirampog, serta Ikatan Pelajar Muhammadiyah yang juga ikut berkontribusi dalam acara ini”, ungkap Ketua PAC IPNU Sirampog, Ilham Bagus dalam sambutannya.
Pada acara inti yaitu materi kepemimpinan, disampaikan oleh Bapak Pahruroji, S.Pd., selaku Sekertaris Camat Sirampog.
“Jiwa Kepemimpinan adalah jiwa yang bisa memengaruhi suatu kelompok untuk mencapai suatu tujuan organisasi”, ungkap beliau dalam materinya.
Beliau juga memberikan semangat kepada para peserta terkait masalah berorganisasi, karena menurutnya generasi muda adalah pemimpin masa depan. Acara ditutup dengan penandatanganan Deklarasi Pelajar Peduli Organisasi oleh tamu undangan dan seluruh peserta workshop.
Konten diambil dari: https://redaksi.malhikdua.id/2024/01/19/malhikdua-ikuti-workshop-leadership-dari-pac-ipnu-ippnu/.