Blog
Santri Al-Hikmah 2 Ziarah ke Makam Abah Mukhlas untuk Memperingati Haul yang ke-3
- Oktober 28, 2023
- Posted by: Redaksi
- Category: pondok
Penulis: Maida Salma | Fotografer : dok. media pondok Editor: Isnan Chodri
Benda, WartaM2net – Pada hari Jumat, 27 Oktober 2023, Santri Al-Hikmah 2 melakukan ziarah akbar ke makam Alm. Abah Mukhlas Hasyim. Ziarah ini sebagai bentuk khidmat Haul yang ke-3.
Dalam kunjungan ini, para santri mengungkapkan rasa khidmat mereka kepada Alm. Abah Mukhlas atas peran besar dan jasa keilmuan beliau yang telah diamalkan kepada para santrinya. Alm. Abah Mukhlas telah mengabdikan sebagian besar hidup beliau untuk pendidikan dan agama melalui pondok pesantren Al-Hikmah 2.
Salah satu pesan Alm. Abah Mukhlas kepada Gus Ahmad. “Dulu saat ngaji, kitab saya penuh catatan. Kalau ngaji harus dicatat. Kita akan tahu pentingnya catatan itu saat mengajar dan memasuki usia senja.”
Sudah banyak generasi yang telah mencapai kesuksesan berkat bimbingan beliau.
Acara haul ini diakhiri dengan doa bersama. Selain itu, ini merupakan ziarah rutinan santri Al-Hikmah 2 pertahunnya kepada para Masyayikh yang sudah wafat.
Konten diambil dari: https://redaksi.malhikdua.id/2023/10/28/santri-al-hikmah-2-ziarah-ke-makam-abah-mukhlas-untuk-memperingati-haul-yang-ke-3/.